Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?

Cara Gampang Riset Untuk Tugas Kuliah

Written By peb bryant on Selasa, 27 Januari 2015 | 21.24

Hai sobat blogger, gimana nih kuliahnya lancar atau enggak? MENGERJAKAN tugas makalah dari dosen berarti kita harus meluangkan banyak waktu melakukan riset. Di era serba-online ini, duduk berjam-jam di perpustakaan rasanya tidak praktis lagi ketimbang menggunakan mesin pencari.
Tetapi, penggunaan sumber pertama sangatlah penting untuk menakar validitas sebuah makalah ilmiah. Pasalnya, literatur yang kita temui di internet sering kali merupakan rangkuman dari berbagai sumber.
Mesin pencari hanyalah sebagai alat bantu. Sebagai mahasiswa, kita juga harus melengkapi riset dengan studi kepustakaan melalui koleksi perpustakaan.
Berikut ini cara-cara riset untuk memperkaya makalah ilmiah kita, seperti dilansir College Magazine, Selasa (27/1/2015).
1. Arahkan pencarian via internet
Jika menggunakan mesin pencari seperti Google, maka maksimalkan proses pencarian tersebut. Mengetik satu kata kunci di Google akan menghasilkan ratusan hingga ribuan pencarian. Daripada kesulitan, sortirlah hasil pencarian dengan fitur Advanced Search yang membatasi pencarian dengan parameter tertentu seperti kata yang lebih spesifik, wilayah, dan waktu publikasi.
2. Verifikasi
Sebelum mengutip suatu informasi, cek lagi sumber aslinya. Pastikan penulis dan lembaga yang diwakili kredibel, seperti pakar dari universitas tertentu. Jangan mengandalkan Wikipedia, karena situs ini memungkinkan siapa pun mengedit informasi yang ditampilkan.
3. Maksimalkan Google Scholar
Google Scholar memberi pilihan sempurna bagi mereka yang membutuhkan verifikasi lanjutan. Mesin pencari ini terhubung dengan artikel ilmiah dengan berbagai subjek yang dipublikasikan perguruan tinggi dan lembaga kredibel lainnya. Tetapi, tidak semua artikel ditampilkan utuh. Banyak lembaga mengharuskan kita membayar sejumlah uang untuk mendapat artikel tersebut.
4. Database kampus
Setiap kampus biasanya memberikan fasilitas database hasil penelitian bagi para mahasiswanya. Manfaatkan fasilitas yang umumnya tersedia di perpustakaan tingkat universitas ini. Kita bisa mencari informasi dari berbagai sumber, mulai buku teks, ensiklopedia, majalah, jurnal, surat kabar, hingga manuskrip kuno.
5. Perpustakaan

Meski internet mampu menyimpan jutaan informasi, perguruan tinggi biasanya memiliki perpustakaan dengan beragam koleksi, termasuk buku-buku tua. Melalui berbagai koleksi perpustakaan, kita dapat menemukan informasi yang bisa jadi tidak ter-posting di internet.
6. Kunjungi sumbernya langsung
Ini adalah cara terbaik untuk mendapatkan suatu informasi. Hubungilah para pakar pada bidang yang sedang diteliti, kemudian minta waktu untuk wawancara. Banyak akademisi akan membantu kita dan berbagi hasil riset mereka.
7. Minta bantuan
Ketika mengalami kebuntuan, jangan malu untuk meminta tolong kepada siapa pun yang dianggap mampu membantu. Misalnya, ketika riset kita di perpustakaan mengalami kebuntuan, minta bantuan pustakawan.

Oke, semoga tipsnya bermanfaat kawan. Selamat mencoba!

Sumber : www.okezone.com













\\\\\\\\\\\ yang sudah terlatih dalam mengelola informasi. Siapa tahu pertolongan mereka memberi kemampuan baru untuk kita.
(rfa)

Tolong dibaca terlebih dahulu !

Anda sedang membaca artikel tentang Cara Gampang Riset Untuk Tugas Kuliah dan anda bisa menemukan artikel Cara Gampang Riset Untuk Tugas Kuliah ini dengan url https://dwiwahyufebrianto.blogspot.com/2015/01/cara-gampang-riset-untuk-tugas-kuliah.html, Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Cara Gampang Riset Untuk Tugas Kuliah ini sangat bermanfaat bagi teman-teman Anda, namun jangan lupa untuk meletakkan link postingan Cara Gampang Riset Untuk Tugas Kuliah sebagai sumbernya.

2 komentar:

Unknown mengatakan...

8. Kopas punya temen yang udah pernah ngerjain.
Sumpah ini bukan pengalaman peribadi

Pengobatan Batu Empedu mengatakan...

Menarik untuk disimak gan blog dan artikelnya...

Posting Komentar