Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?

Tuban Terendam Banjir Bandang, 300 Rumah Homesick

Written By peb bryant on Sabtu, 27 Desember 2014 | 17.01

Warga beranggapan, banjir ini merupakan dampak penggundulan hutan

Banjir Bandang menerjang sejumlah kawasan di Kabupaten Tuban, Jawa Timur, Sabtu malam, 27 Desember 2014.

Serangan banjir bandang terjadi setelah hujan lebat mengguyur wilayah setempat selama lima jam. Akibatnya, ratusan rumah terendam banjir hingga satu meter. 

Slah satu desa yang terendam yakni terjadi di Desa Sumurgung, Kecamatan kota, Tuban. 

Sabtu malam, warga yang panik berhamburan ke luar rumah saat tahu banjir datang tiba-tiba. 
 
Banjir ini terjadi akibat kawasab perbukitan kapur yang berada di selatan diguyur hujan sejak Sabtu siang hingga malam.

"Ada tiga ratus rumah di desa itu terendam banjir," kata Kepala Desa Sumurgung, Sugito. 
 
Dikisahkan Sugito, sejumlah warga mengaku, banjir ini merupakan banjir kiriman dari wilayah perbukitan kapur yang ada di selatan desa. 

Warga beranggapan, banjir kiriman ini merupakan dampak penggundulan hutan yang terjadi sejak empat tahun lalu, di daerah perbukitan tersebut. 

Selain merendam desa Sumurgung, banjir ini juga merendam desa di dua kecamatan-- Merakurak dan Jenu yang terletak di Barat dan Utara desa ini. 

"Hingga saat ini, belum diketahui pasti apakah ada rumah yang mengalami kerusakan akibat banjir bandang," kata Sugito lagi. 

Laporan: Iman uhdi/ Tuban, Jawa Timur. 

sumber : http://nasional.news.viva.co.id/news/read/572458-tuban-dilanda-banjir-bandang--300-rumah-terendam?utm_medium=twitter&utm_source=twitterfeed

Tolong dibaca terlebih dahulu !

Anda sedang membaca artikel tentang Tuban Terendam Banjir Bandang, 300 Rumah Homesick dan anda bisa menemukan artikel Tuban Terendam Banjir Bandang, 300 Rumah Homesick ini dengan url https://dwiwahyufebrianto.blogspot.com/2014/12/tuban-terendam-banjir-bandang-300-rumah.html, Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Tuban Terendam Banjir Bandang, 300 Rumah Homesick ini sangat bermanfaat bagi teman-teman Anda, namun jangan lupa untuk meletakkan link postingan Tuban Terendam Banjir Bandang, 300 Rumah Homesick sebagai sumbernya.

0 komentar:

Posting Komentar