foto: ub.ac.id
MALANG - Sebanyak 728 mahasiswa baru Universitas Brawijaya (UB) Tahun Ajaran (TA) 2011/2012, mendapat beasiswa bidik misi tahap kedua di Gedung Samantha Krida UB. Penyerahan beasiswa secara simbolis dilakukan oleh Rektor UB Yogi Sugito.
Pemberian beasiswa bidik misi ini dikhususkan bagi mahasiswa kurang mampu, namun memiliki prestasi akademik yang baik. Diharapkan pemberian beasiswa dapat membuat mahasiswa bersangkutan melanjutkan pendidikan tinggi setelah lulus dari Sekolah Menengah Atas (SMA).
Melalui beasiswa ini, mahasiswa bidik misi tidak perlu membayar biaya Sumbangan Pengembangan Pendidikan (SPP) dan Dana Bantuan Pratikum (DBP) pada tiap semesternya. Mahasiswa juga tidak perlu membayar biaya Sumbangan Pengembangan Fasilitas Pendidikan (SPFP) yang biasanya dibayarkan pada saat awal masuk UB.
Tidak tanggung-tanggung, beasiswa Bidik Misi juga termasuk untuk pelaksanaan wisuda. Bahkan, selama 48 bulan, setiap mahasiswa akan menerima biaya hidup sebesar Rp600 ribu tiap bulan. Demikian seperti dinukil laman UB, Selasa (22/11/2011).
Selain beasiswa bidik misi tersebut, tahun ini UB juga membantu 527 mahasiswa dengan tidak memungut biaya SPP tiap semesternya (SPP nol rupiah). Sebanyak 1.194 mahasiswa juga hanya membayar SPP yang besarannya di bawah Rp850 ribu.
Sebelumnya, pada tahun ajaran lalu UB menyediakan beasiswa bidik misi Rp58,944 miliar kepada 1.228 mahasiswa kurang mampu. Jumlah penerima beasiswa tahun ini pun meningkat jika dibandingkan dengan jumlah penerima tahun lalu, yaitu 500 mahasiswa dan menjadi yang terbesar di Indonesia. (rni)(rhs)
Pemberian beasiswa bidik misi ini dikhususkan bagi mahasiswa kurang mampu, namun memiliki prestasi akademik yang baik. Diharapkan pemberian beasiswa dapat membuat mahasiswa bersangkutan melanjutkan pendidikan tinggi setelah lulus dari Sekolah Menengah Atas (SMA).
Melalui beasiswa ini, mahasiswa bidik misi tidak perlu membayar biaya Sumbangan Pengembangan Pendidikan (SPP) dan Dana Bantuan Pratikum (DBP) pada tiap semesternya. Mahasiswa juga tidak perlu membayar biaya Sumbangan Pengembangan Fasilitas Pendidikan (SPFP) yang biasanya dibayarkan pada saat awal masuk UB.
Tidak tanggung-tanggung, beasiswa Bidik Misi juga termasuk untuk pelaksanaan wisuda. Bahkan, selama 48 bulan, setiap mahasiswa akan menerima biaya hidup sebesar Rp600 ribu tiap bulan. Demikian seperti dinukil laman UB, Selasa (22/11/2011).
Selain beasiswa bidik misi tersebut, tahun ini UB juga membantu 527 mahasiswa dengan tidak memungut biaya SPP tiap semesternya (SPP nol rupiah). Sebanyak 1.194 mahasiswa juga hanya membayar SPP yang besarannya di bawah Rp850 ribu.
Sebelumnya, pada tahun ajaran lalu UB menyediakan beasiswa bidik misi Rp58,944 miliar kepada 1.228 mahasiswa kurang mampu. Jumlah penerima beasiswa tahun ini pun meningkat jika dibandingkan dengan jumlah penerima tahun lalu, yaitu 500 mahasiswa dan menjadi yang terbesar di Indonesia. (rni)(rhs)
source : http://kampus.okezone.com/read/2011/11/22/373/532742/ub-beri-728-beasiswa-bidik-misi
Anda sedang membaca artikel tentang UB Beri 728 Beasiswa Bidik Misi dan anda bisa menemukan artikel UB Beri 728 Beasiswa Bidik Misi ini dengan url https://dwiwahyufebrianto.blogspot.com/2011/11/ub-beri-728-beasiswa-bidik-misi.html, Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel UB Beri 728 Beasiswa Bidik Misi ini sangat bermanfaat bagi teman-teman Anda, namun jangan lupa untuk meletakkan link postingan UB Beri 728 Beasiswa Bidik Misi sebagai sumbernya.
0 komentar:
Posting Komentar